Sekilas Tentang Mantan Bupati Youw Sang Penggagas "Gerbang Nun Biru"

( Foto: Drs. Anselmus Petrus Youw, Oleh.NABIRE.INFO) NABIRE.INFO - Dilahirkan dengan nama Anselmus Petrus Youw, atau yang sering disingka...

(Foto: Drs. Anselmus Petrus Youw, Oleh.NABIRE.INFO)

NABIRE.INFO - Dilahirkan dengan nama Anselmus Petrus Youw, atau yang sering disingkat A.P Youw, adalah sosok sahaja yang pernah memimpin Kabupaten Nabire selama dua periode, yaitu periode pertama tahun 1999 -2004, dan periode kedua tahun 2004 – 2009.

Banyak kalangan menilai bahwa Nabire dibawah kepemimpinan A.P Youw adalah Nabire yang sejahtera dan berseri. Betapa tidak, dengan salah satu konsepnya yang disebut "Gerbang Nun Biru", A.P Youw semakin dikenal sebagai salah satu pemimpin yang peduli terhadap pembangunan kota Nabire. 

Adama, demikianlah sapaan akrab A.P Youw yang pada masanya dianggap sebagai sosok orang tua yang mampu mengayomi semua kalangan masyarakat yang berbeda-beda suku, etnis, dan agama di Kabupaten Nabire dan sekitarnya. 

Lalu, siapa yang sangka perjalanan Adama menuju altar kepemimpinan sebagai orang nomor satu di Kabupaten Nabire penuh dengan tantangan dan perjuangan yang cukup melelahkan. 

Awalnya, Adama menempuh perjalanan dengan berjalan kaki dari Epouto menuju Kokonau untuk bersekolah pada tingkat SD. Setelah 6 tahun di Kokonau, kemudian tahun 1960/1961 beliau masuk ke PMS Santo Paulus (sekarang SMP) di Padang Bulan Abepura, Jayapura. Dan selesai tahun 1964. 

Pada awal tahun 1965 beliau melanjutkan ke SMA Gabungan dan selesai pada tahun 1968. Dan tahun 1969 beliau mulai masuk bekerja di kantor Gubernur di Inspektorat Pengawasan dan Pemeriksaan Keuangan Provinsi. 

Pada tahun 1972 beliau dipindahkan ke Nabire dan langsung ditempatkan ke Paniai-Enarotali sebagai Wakil KPS (Kepala Pemerintah Setempat) untuk mendampingi KPS bapak Timotius Mote. (KPS adalah Camat). 

Ditahun 1972 beliau menempuh tugas belajar di APDN Jayapura dan selesai di tahun 1975, sehingga di tahun yang sama beliau kembali lagi ke Nabire dan langsung membuka distrik Uwapa yang berkembang hingga sekarang. 

Setelah itu, pada tahun 1977 beliau ditunjuk menjadi Camat di Wagete. Karena pada saat itu beliau yang dipercayakan untuk menyelesaikan semua persoalan di Wagete. Dan ternyata saat itu beliau memang sanggup menyelesaikan semua persoalan di sana.

Beliau menjadi Camat Wagete dari tahun 1977-1980. Hingga tahun 1981 beliau kembali dipindahkan ke Nabire di kantor Bupati Nabire selama 2 tahun. Setelah itu, beliau diangkat menjadi Camat Kota Nabire di tahun 1983. 

Dan pada tahun 1984 beliau di kirim dengan tanpa test untuk mengikuti tugas belajar di IIP (Institut Ilmu Pemerintahan) Jakarta. Hingga tahun 1986, beliau menyelesaikan pendidikannya dengan baik di IIP Jakarta, dengan judul Skripsi; "Pemekaran Provinsi Papua Menjadi Empat Provinsi dengan Dua Puluh Delapan Kabupaten". 

Setelah itu, beliau menjadi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Nabire di tahun 1987 hingga tahun 1994. Dan puncak karirnya adalah ditahun 1998, dimana beliau berhasil melengserkan Yusuf Adipata sehingga sang Adama muncul menjadi Bupati Reformasi sejak tahun 1999 hingga dua periode. 

Demikian perjalanan sang Adama menuju puncak kepemimpinan di Kabupaten Nabire. Dan dalam waktu 2 tahun sejak menjadi Bupati Nabire, beliau berhasil membangun kembali kota Nabire menjadi kota berseri dengan perputaran uang yang cukup stabil. 

Menurut beliau, ketika selesai menjabat selama dua periode sebagai Bupati Nabire, tepatnya di tahun 2009, beliau turun dengan meninggalkan kas daerah berjumlah Rp.90 Miliar. (Red) 

Nabire, 25 Juni 2020, 
Kediaman A. P Youw 
Bumi Wonorejo, Nabire

KOMENTAR

Name

AGAMA DAN FILSAFAT ARTIKEL ANDA BUKU DAN JURNAL COVID-19 DAERAH DESTINASI WISATA GAYA HIDUP HEADLINE HUKUM DAN KRIMINAL HUMOR INTERNASIONAL MOTIVASI NABIRE NASIONAL OLAHRAGA KESEHATAN PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI PUISI & CERPEN Sains dan Humaniora SOSIAL DAN POLITIK TENTANG CINTA UPDATE VIDEO
false
ltr
item
NABIRE.INFO: Sekilas Tentang Mantan Bupati Youw Sang Penggagas "Gerbang Nun Biru"
Sekilas Tentang Mantan Bupati Youw Sang Penggagas "Gerbang Nun Biru"
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiEDV4DRPomrIcziT_ErH6i-PI4gJoWHWSblCEqvazpVo165yUO7hGBYNTiYu7X0XPnl-zsiTyECwuRlGyoMW9y-UW5D-yzEyV2W3bsTEkrI-LVGWi0qUVEiKQ8UMXRW5uGLWpVFi1CYRo/s640/4646.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiEDV4DRPomrIcziT_ErH6i-PI4gJoWHWSblCEqvazpVo165yUO7hGBYNTiYu7X0XPnl-zsiTyECwuRlGyoMW9y-UW5D-yzEyV2W3bsTEkrI-LVGWi0qUVEiKQ8UMXRW5uGLWpVFi1CYRo/s72-c/4646.jpg
NABIRE.INFO
https://nabireinfo.blogspot.com/2020/07/sekilas-tentang-mantan-bupati-youw-sang.html
https://nabireinfo.blogspot.com/
https://nabireinfo.blogspot.com/
https://nabireinfo.blogspot.com/2020/07/sekilas-tentang-mantan-bupati-youw-sang.html
true
5556882474248109387
UTF-8
Not found any posts LIHAT SEMUA Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS LIHAT SEMUA BERITA TERKAIT LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy