Ketua Bawaslu Kabupaten Nabire Beberkan Persiapan Bawaslu Hadapi PSU Pilbup

Keteranga foto:  Adriana Sahempa, S.PAK (Ketua Bawaslu Kab.Nabire, Papua) NABIRE.INFO – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten ...

Keteranga foto: Adriana Sahempa, S.PAK (Ketua Bawaslu Kab.Nabire, Papua)

NABIRE.INFO – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Nabire, melalui Ketuanya, Adriana Sahempa, S.PAK., membeberkan sejumlah langkah dan upaya persiapan pihak Bawaslu Nabire dalam menindaklanjuti putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait Pemungutan Suara Ulang (PSU) pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Nabire.

“Untuk persiapan PSU nanti, kami Bawaslu Nabire sudah melakukan sejumlah langkah dan upaya, diantaranya adalah dengan melakukan evalusi Sentra Gakkumdu Nabire selama Pilkada 2020," ungkap Adriana melalui pesan Whatsapp kepada redaksi media ini, pada Senin (5/04/21).

Menurut Adriana, yang juga merupakan Koordinator Divisi Pencegahan dan Hubungan antar Lembaga (Kordiv PHL) pada Bawaslu Nabire, bahwa langkah awal yang telah dilakukan Bawaslu adalah dengan menyurat kepada KPU Nabire untuk segera menindaklanjuti Putusan MK karena waktu yang diberikan hanya 90 hari sejak dibacakan, dengan terlebih dahulu memperbaiki DPT

Dikatakannya pula bahwa sebelumnya Baswaslu Nabire juga sudah melakukan penguatan kepada jajaran staf kesekretariatan agar siap untuk ditugaskan guna membantu Komisioner dalam tugas Pengawasan ketika jadwal dari KPU Nabire telah ada.

“Selain itu, bahwa mengingat jajaran ad hock yang telah berakhir pada bulan Februari lalu, sehingga kami telah berkordinasi dengan Bawaslu RI melalui Bawaslu Provinsi Papua untuk mendapat Petunjuk lebih lanjut. Apakah akan dilakukan perekrutan kembali atau hanya dilakukan evaluasi dan pembinaan bagi pengawas ad hock? Karena mereka jika terbentuk, tentunya kami akan melakukan peningkatan kapasitas melalui Bimbingan Teknis dan Sosialisasi,” demikian terang Adriana.

Adriana menambahkan, agar seluruh masyarakat kabupaten Nabire bisa memahami dan mengerti tentang regulasi atau aturan yang berlaku, maka pihaknya juga akan mengadakan sosialisasi dan publikasi langsung kepada masyarakat.

Adapun pelaksanaan Putusan MK terkait Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kabupaten Nabire, akan dilaksanakan untuk seluruh TPS di 15 Distrik, 9 Kelurahan dan 72 Kampung dengan terlebih dahulu memperbaiki DPT. (Red)

Redaktur: Ika Putri

KOMENTAR

Name

AGAMA DAN FILSAFAT ARTIKEL ANDA BUKU DAN JURNAL COVID-19 DAERAH DESTINASI WISATA GAYA HIDUP HEADLINE HUKUM DAN KRIMINAL HUMOR INTERNASIONAL MOTIVASI NABIRE NASIONAL OLAHRAGA KESEHATAN PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI PUISI & CERPEN Sains dan Humaniora SOSIAL DAN POLITIK TENTANG CINTA UPDATE VIDEO
false
ltr
item
NABIRE.INFO: Ketua Bawaslu Kabupaten Nabire Beberkan Persiapan Bawaslu Hadapi PSU Pilbup
Ketua Bawaslu Kabupaten Nabire Beberkan Persiapan Bawaslu Hadapi PSU Pilbup
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjlm1e0sj5SCRq83THKy6W2ZQm6VhbMANvQqhsruxR2qt2BVEM6yeeF1o4CWuR9kemZ22M5e2l2YAzaDHHMt1wG4OLeWlaodTAh_cY6JZ4YpfpVr7XfeEEyfSXjB-6nWADof6pdFd2u5lq6/w640-h422/bjttt.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjlm1e0sj5SCRq83THKy6W2ZQm6VhbMANvQqhsruxR2qt2BVEM6yeeF1o4CWuR9kemZ22M5e2l2YAzaDHHMt1wG4OLeWlaodTAh_cY6JZ4YpfpVr7XfeEEyfSXjB-6nWADof6pdFd2u5lq6/s72-w640-c-h422/bjttt.jpg
NABIRE.INFO
https://nabireinfo.blogspot.com/2021/04/ketua-bawaslu-kabupaten-nabire-beberkan.html
https://nabireinfo.blogspot.com/
https://nabireinfo.blogspot.com/
https://nabireinfo.blogspot.com/2021/04/ketua-bawaslu-kabupaten-nabire-beberkan.html
true
5556882474248109387
UTF-8
Not found any posts LIHAT SEMUA Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS LIHAT SEMUA BERITA TERKAIT LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy